Penyakit Ispa mendominasi penyakit akibat banjir

Drg. Burhanuddin Agung MM, Kasubdin Yankes&Gizi

Banjir telah melanda Riau sejak beberapa hari ini. Akibat banjir memberikan dampak negatif  baik berupa kerugian materil maupun timbulnya penyakit. Sampai tanggal 27 Maret 2008, Penyakit ISPA (Infeksi Saluran Nafas Bag.Atas) mendominasi penyakit yang timbul akibat banjir sebanyak 351 kasus. Kemudian Penyakit kulit 268 kasus, Diare 182 kasus, malaria 39 kasus sedangkan penyakit lainnya 52 kasus. Adapun kecamatan yang terkena banjir sebanyak 36 kecamatan, 164 desa, 29.950 Kepala Keluarga atau 60.950 Jiwa. Sedangkan yang telah mengungsi 417 Kepala Keluarga atau 1.790 Jiwa ( lihat tabel )

banjir-280308.gif

Buffer stock yang ada di Dinas Kesehatan provinsi adalah PAC 8000 koli, Aqua tab 8000 tab. dan Kaporit 15 Kaleng.

Sumber data : Nelva Febriyanti SKM (Seksi KLB Dinas Kesehatan Provinsi Riau )